TES KESEHATAN CACING LUMBRICUS RUBELLUS

Sebagai orang awam, kami cukup bingung waktu ditanya sama importir Malaysia :  "apakah cacing anda sehat? ada hasil lab nya gak?. 
Kami pikir, bagamana cara ngetes kesehatan cacing satu-persatu? satu kilo cacing hidup bisa berisi 15000 - 2000 ekor cacing, nah kalau dites satu persatu apa gak jadi PR ituuuu???

Namun ternyata setelah kami tanyakan ke Dinas Pertanian dan Peternakan Bandung, baru kami mengerti, bahwa tes untuk binatang yang kecil-kecil seperti itu dilakukan secara sampling atau diambil beberapa sebagai contoh atau perwakilan dari semuanya, tapi hal ini harus dilakukan rutin, minimal 1 tahun sekali bagusnya 6 bulan sekali. 

Menurut Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan, bahwa semua binatang yang akan di ekspor dan binatang yang dikirim memakai cargo udara harus memilki Surat Kesehatan Hewan, yang nantinya jadi rujukan bagi pengurusan Surat Karantina Hewan di Bandara keberangkatan dan Bandara Kedatangan nantinya, karena tanpa surat Karantina Hewan  di Bandara maka binatang tersebut tidak bisa terbang / berangkat. 

Baik seperti biasa, iklan dulu ya...

1. Kami Jual Cacing Lumbricus rubellus untuk pakan dan bahan baku obat. juga jual cacing tiger afrika, jual tepung Cacing dan Jual Cacing kering. hubungi kami di 0878 2106 5097 atau 0812 2478 3637.

2. Kami juga jual tepung cacing adan cacing kering sebagai ekstrak cacing lumbricus ruellus untuk bahan baku obat herbal. 0812 2478 3637. 08782191 8877.

Apa saja yang ditesnya? Tujuan pengetesan kesehatan hewan adalah agar bisa menghindari pengiriman hewan yang berpenyakit dan atau hewan berpenyakit menular. Oleh karena itu cacing harus bebas dari : 

1. SALMONELLA
2. CLOSTRIDIUM PERFRINGENS
3. CLOSTRIDIUM BOTULINUM
4. CLOSTRIDIUM CHAUVEI.

Begitu ceritanya, kenapa di kami CV. BENGKELDEN AGROBISNIS selalu melakukan tes kesehatan cacing, selain agar kita selalu menjaga kebersihan dan kesehatan ternak, termya itu juga sangat berguna buat kesehatan kami sebagai peternak, jadi kalau kami sakit tidak mengkambing hitamkan cacing.. heheheh ( bercanaaaa...)

Terimaksih sudah berkunjung, dan semoga artikel ini bermanfaat... amiiin...





Tidak ada komentar: